Tuesday, September 27, 2016

Fatamorgana




           Satu kata ini sudah jelas yang mengartikan bahwa kita seolah-olah mengalami  suatu kejadian dimana jika kita melihat sesuatu itu ada keberadaannya, tetapi setelah kita mendekat ataupun meimikrkannya sesuatu itu hanyalah bayangan semata. Secara teori banyangan tersebut adalah biasan dari sinar matahari, tapi  entah mengapa banyangan itu menghampiri dan mengahantui saat kita memikirkan atau menginginkan sesuatu.
            
          Ingin rasanya jika kita bisa mendekat dengan apa yang kita inginkan, memikirkan hal-hal yang indah dengan sekenario kita sendiri tanpa menghiraukan apapun, tetapi  kita harus menyadari bahwa kita berada di dunia,  perjalanan kita tidak semudah yang kita bayangkan banyak rintangan yang akan membuat tersandung dan sampai harus terjatuh.
               
           Ingitlah bahwa masih ada tuhan yang mempunyai sekenario besar  untuk kita, jangan lah kita berharap apa yang terbaik bagi kita tanpa melakukan suatu perjuangan untuk mendapatkannya. Kita juga harus bisa bertahan dengan nafsu yang kita miliki jangan memgikuti nafsu sampai terjerumus kepada hal-hal yang tidak di inginkan.
             
         Ikutilah arus alurnya dengan hati-hati jangan memberontak  atau tenggelam di dalamnya. dengan perjuangan yang sudah kita berikan untuk diri kita sendiri, kita bisa saja mendapatkan suatu yang kita inginkan, tidak hanya dalam angan-angan maupun fatamorgana semata.

No comments: